Lampung Selatan, MERATA.ID – Unsur pimpinan DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Merik Havit dan Benny Raharjo, menyatakan komitmennya untuk mendukung program-program Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) demi memajukan Kabupaten Lampung Selatan.
Hal tersebut diungkapkan dalam kunjungan kerja (kunker) dalam daerah yang dilaksanakan pada Rabu, 22 Januari 2025, di Kantor Dinas Kominfo Kabupaten Lampung Selatan. Pada kesempatan tersebut, kedua pimpinan DPRD, yang menjabat sebagai Wakil Ketua I dan Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Lampung Selatan, mengungkapkan bahwa dukungan tersebut dapat diwujudkan melalui pokok-pokok pikiran (pokir) DPRD yang mereka miliki.
Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Lampung Selatan, Benny Raharjo, menjelaskan bahwa kunjungan ini dilakukan selain untuk bersilaturahmi juga guna membangun koordinasi dan memberikan dorongan kepada Dinas Kominfo. Menurutnya, sinergi antara pemerintah daerah dan DPRD sangat penting untuk menciptakan solusi dan inovasi bagi kemajuan Lampung Selatan.
“Dari pertemuan ini kita saling koordinasi dan memberi informasi. Nantinya diharapkan akan muncul solusi dan inovasi untuk mewujudkan Lampung Selatan yang lebih maju. Peran Dinas Kominfo sangat penting, dan ini yang akan terus kita dorong,” ujar Benny.
Benny juga menyoroti pentingnya komunikasi yang baik antara DPRD dan pemerintah daerah. “DPRD ini mitra pemerintah daerah. Untuk saling mendukung, kita harus mengenal dengan baik apa saja kendala dan keterbatasan yang dihadapi, seperti yang disampaikan Dinas Kominfo,” tambahnya.
Sementara itu, Wakil Ketua I DPRD Lampung Selatan, Merik Havit, menegaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari tugas DPRD dalam fungsi pengawasan, budgeting, dan legislasi. Ia juga menyebutkan bahwa kegiatan ini dilakukan sesuai jadwal kunker resmi dengan beberapa lokus, termasuk RSUD Bob Bazar dan Badan Kepegawaian Daerah sebelumnya.
“Kunjungan ini bertujuan untuk melihat apa yang bisa disinkronkan dengan fungsi DPRD. Hasil rekomendasi dari kunjungan ini akan disampaikan kepada bupati terpilih sebagai bahan pertimbangan,” ungkap Merik, legislator yang mewakili Dapil Kalianda-Rajabasa periode 2024-2029.
Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Lampung Selatan, Anasrullah, mengapresiasi perhatian dan dukungan dari DPRD. Ia berharap sinergi ini dapat mendorong program-program strategis Dinas Kominfo untuk berkontribusi lebih besar dalam pembangunan Lampung Selatan.
Dengan dukungan dari DPRD, diharapkan Dinas Kominfo dapat terus mengembangkan inovasi dan memberikan kontribusi nyata untuk menjadikan Lampung Selatan semakin maju. (*)