Evaluasi Aksi Jilid III: Kami Siap Gelar Aksi Jilid IV!

Lebih dari 300 Juta Rupiah Siap Dikirim ke Palestina

BANDAR LAMPUNG, MERATA.ID — Lebih dari 10.000 masyarakat Lampung dari berbagai lintas agama, ormas, adat, dan kalangan mahasiswa, memadati pusat Kota Bandar Lampung pada 19 April 2025 lalu. Mereka menyuarakan keadilan untuk Palestina dalam Aksi Nyata Lampung Bersama Palestina Jilid III.

Aksi solidaritas ini diwarnai berbagai kegiatan seperti longmarch, konvoi, orasi para tokoh, teaterikal, pembacaan puisi, hingga penggalangan donasi kemanusiaan. Selain itu, gerakan boikot produk afiliasi Zionis Israel turut disuarakan dengan menempelkan stiker dan banner sosialisasi Fatwa MUI No. 83 Tahun 2023. Sejumlah tokoh publik turut hadir dan berorasi di mobil komando, di antaranya Andika Mahesa (Kangen Band) dan Ustaz Husein Gaza.

Aksi Bersejarah untuk Lampung

Muhammad Yasir, tokoh masyarakat dan inisiator aksi sekaligus Ketua Aliansi, menyampaikan bahwa aksi ini menjadi salah satu peristiwa solidaritas terbesar di Provinsi Lampung.

“Tidak pernah sebelumnya, dari Jilid I di November 2023 hingga Jilid II di Juni 2024, aksi Palestina di Lampung sepi massa. Ribuan hingga puluhan ribu masyarakat hadir sebagai bukti bahwa Lampung masih memiliki rasa kemanusiaan yang tinggi,” tegas Yasir.

Donasi Terkumpul Lebih dari Rp 300 Juta

Dari aksi tersebut, Aliansi berhasil mengumpulkan donasi sebesar Rp 185.400.000. Ditambah dengan donasi sebesar Rp 100.000.000 yang telah dititipkan sebelumnya oleh perusahaan Almaz Antasari Fried Chicken, serta tambahan dari Relawan Peduli AlQuds, total dana yang siap dikirimkan mencapai sekitar Rp 340.000.000 atau setara 20.000 USD.

“Alhamdulillah, total donasi kemanusiaan yang akan kita kirim ke Palestina mencapai Rp 340 juta. Ini adalah hasil kontribusi luar biasa dari masyarakat Lampung,” jelas Yasir.

Menunggu Konfirmasi Donasi Walikota

Panitia juga menyampaikan bahwa masih menunggu klarifikasi terkait donasi yang dijanjikan oleh Walikota Bandar Lampung, Bunda Eva.

“Ada informasi bahwa beliau akan memberikan donasi sebesar Rp 100 juta saat rapat paripurna sebelum aksi. Namun sampai saat ini, kami belum menerima informasi lebih lanjut,” tambah Yasir.

Evaluasi dan Kesiapan Aksi Jilid IV

Dalam evaluasi pada 26 April lalu, panitia mengapresiasi peran besar Kepolisian Kota Bandar Lampung, khususnya Kapolresta Kombespol Alfret Jacob Tilukay dan jajaran, serta Dinas Pemadam Kebakaran yang membantu kelancaran aksi.

Namun, panitia juga mencatat beberapa hal yang perlu diperbaiki, terutama terkait antisipasi kondisi cuaca, mengingat tercatat 12 peserta sempat pingsan akibat cuaca panas.

“Aksi kemarin sukses besar, tapi evaluasi tetap penting. Kami siap melakukan perbaikan dan kembali menggelar Aksi Lampung Bersama Palestina Jilid IV jika diperlukan. Aksi ini akan terus kami lakukan hingga Palestina Merdeka!” ujar Firmansyah, tokoh masyarakat dan inisiator aksi.

Penyaluran Donasi: Disalurkan Melalui Mesir

Untuk penyaluran donasi, Aliansi menunjuk Ust. Yasir, Ust. Firmansyah, dan Ust. Ibnu Irawan, Lc., sebagai tim pengiriman. Donasi akan dikirimkan melalui jalur Mesir menuju Gaza.

“InsyaAllah, dalam waktu dekat, donasi akan diberangkatkan. Saat ini, kami masih berkoordinasi dengan pihak kedutaan terkait visa. Biaya perjalanan akan ditanggung pribadi oleh tim pengantar,” tutup Firmansyah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *